Home > Travel > Pesona Pura Uluwatu atau Uluwatu Temple Suguhkan Tari Kecak Uluwatu

Pesona Pura Uluwatu atau Uluwatu Temple Suguhkan Tari Kecak Uluwatu

Pesona Pura Uluwatu atau Uluwatu Temple suguhkan Tari Kecak Uluwatu. Nama Pura Uluwatu sudah sangat terkenal di dunia, sudah banyak sekali para turis dari luar negeri yang mengunjungi tempat ini. Pura Uluwatu merupakan Pura yang dibangun di atas batu karang dengan posisi menjorok ke tengah lautan lepas juga dengan ketinggian hingga 97 meter, sehingga membuat Pura ini begitu terlihat sangat indah, menawan dan eksotis.

Pura Uluwatu merupakan tempat yang wajib dikunjungi ketika berada di Bali, pada Pura Uluwatu akan didapati pemandangan dari tebing yang tinggi, terlihat hamparan ombak yang luas, deburan ombak nan elok sehingga dapat membuat suasana yang sangat luar biasa dan memanjakan mata para pengunjung. Di sini juga para wisatawan akan disuguhkan Tari Kecak yang sudah sangat terkenal di dunia.

Ketika berada di Pura Uluwatu ini, sempatkanlah diri Anda untuk mencari penginapan, agar liburan Anda terasa lengkap. Ketika pagi hari mendapatkan sunrise kemudian pada sore hari dapat melihat pemandangan sunset (matahari terbenam) tanpa adanya halangan, panorama yang tiada tara ini akan membuat diri Anda begitu bahagia karena dapat menikmati pemandangan yang memukau dan luar biasa.

Pura Uluwatu atau Uluwatu Temple
Pura Uluwatu atau Uluwatu Temple

 

Lokasi Pura Uluwatu atau Uluwatu Temple :
Desa : Pecatu
Kecamatan : Kuta Selatan
Kabupaten : Badung
Provnsi : Bali

Pesona Pura Uluwatu atau Uluwatu Temple Suguhkan Tari Kecak Uluwatu
Tarik Kecak Uluwatu merupakan kesenian tradisional khas budaya Bali. Kesenian yang paling populer di Indonesia dan sudah terkenal di seluruh dunia. Kata kecak dengan pelafalan /’ke.tʃak/, secara kasar “KEH-chahk”. Pertunjukan ini menceritakan tentang kisah Ramayana dengan para penari kaum laki-laki yang berjumlah puluhan, menari pada posisi duduk dengan barisan yang melingkar dan tangan di rentangkan ke atas depan dengan seruan irama secara bersama-sama yang berbunyi “cak” sehingga menghasilkan suara yang indah dan juga mistis.

Tari Kecak
Tari Kecak

 

Kain yang digunakan oleh para penari Kecak bercorak kotak-kotak, sedangkan tambahan penari-penari lainnya yang nantinya berada di tengah-tengah akan mengenakan pakaian tokoh-tokoh Ramayana yang berperan sebagai Rama, Shinta, Rahwana, Hanoman dan Sugriwa. Tari Kecak tidak menggunakan alat musik, namun beberapa kali akan terdengar kincringan yang dikenakan oleh penari di tengah-tengah.

Lokasi Tari Kecak Uluwatu ini berada pada kawasan Pura Uluwatu, dibangun kurang lebih 6 hektar dengan posisi yang sangat strategis dan penuh dengan keindahan pemandanan di sekelilingnya dengan menghadap ke laut biru. Bangunan stage yang dibuat dapat memuat penonton hingga 700 orang, konsep panggung terbuka agar dapat menyatu dengan alam, sepert melihat gugusan bintang pada malam hari yang begitu indah sehingga dapat memanjakan mata dengan duduk secara berlama-lama seusai pertunjukan Tari Kecak Uluwatu. Tari Kecak dapat disaksikan pada pukul 17.00 hingga 18.00 WITA dan diadakan setiap hari, di tempat ini pula para wisastan dapat menyaksikan matahari tenggelam (sunset), beranjaklah ketempat yang lebih tinggi agar mendapati pemandangan yang lebih luas.

Tempat pariwisata di Bali ini berkembang dengan begitu pesat, berbagai macam fasilitas sudah disediakan, dari mulai tempat penginapan hingga tempat makan yang menjual berbagai jenis olahan laut yang pastinya nikmat, menjadikan tempat ini sangat ramai dikunjungi oleh para wisatawan, pennginapan dan tempat makan ini sudah menjamur disepanjang jalan seminyak, legian maupun kuta.

Lokasi yang berdekatan dengan Pura Uluwatu adalah Nusa Dua dan Pantai Jimbaran, ketiga tempat tersebut memang sudah terkenal menjadi magnet bagi para pelancong untuk mencari tempat liburan dan melepas kepenantan. Wisata air atau olah raga air yang umum seperti Snorkelling, Parasailling juga dapat dinikmati di daerah Nusa Dua, Tanjung Benoa yang sudah sangat terkenal dengan hamparan pasir putihnya.

Silahkan Share Artikel Ini:

About Dedy Akas

Orangnya biasa saja, menerima apa adanya, akan tetapi kritis ketika berusaha. Silahkan Bookmark this page (Ctrl+D). Website ini mampu loading, walaupun koneksi internet lambat. Jangan lupa untuk memberikan kritik, saran dan komentar. Article and Content Protected by DMCA. Terima kasih telah berkunjung. Salam, Dedy Akas Website

Check Also

Wisata Kota Malang

Mencari Info Lebih Dalam Tempat Wisata Coban Rondo Kota Malang 2019

Mencari Info Lebih Dalam Tempat Wisata Coban Rondo Kota Malang 2019. Untuk mencari tempat wisata …

2 comments

  1. satu jam aja ya kang. sore lagi ya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *